Ok,, lets talk about "INDONESIA MENCARI BAKAT" Performance Last Night:
1. Fay + Hudson.
Jika kemarin Fay dianggap kurang berhasil menjadi pembuka semifinal IMB, maka kali ini Fay justru tampil hebat mengundang pujian para juri. Fay nggak sendirian, kali ini kebagian duet bersama Hudson. Kolaborasi yg keren banget! Fay ikutan Hudson jadi two face mereka nyanyi India ala Shahrukh Kahn berjudul Koi Mil Gaya. Bahkan di penampilan semalam Fay nyanyi India mengeluarkan suara aslinya duet dengan suara Hudson+ Jessica. Hudson sendiri masih tetap selalu tampil prima dengan duo karakternya. Malahan Fay jg ikutan punya dua karakter bernama fay+boy. Fay ngikut hudson gaya two face. Hudson pun ngikut fay jadi penari keren. Kolaborasi yang benar-benar saling mengisi! Juri bilang kemajuan signifikan dari seorang Fay karena berani menampilkan hal baru dengan berani menyanyi lagu India. Ternyata Fay sendiri mengaku selain hobi menari dia juga suka menyanyi sejak kecil.
2. Belda + JP.
Konsepnya JP sedang bermain drum tiba-tiba monster yg sedang tidur terganggu sampai terbangun dan mengejar-ngejar JP. JP pun berlarian keluar panggung. Ketika JP balik ke drumset-nya dia bawain lagu rocknya Van Hallen (kalo ga salah catet ;)). Taunya si monster malah menikmati hentakan drum JP dan berjoget-joget ria hingga mengeluarkan api dari punggungnya. Ga cuma itu,, bagaikan naga yang kepanasan, mulut si monsterpun menyemburkan api ke seantero panggung sebagaimana punggungnya juga 'berapi-api'. Sayang skenario ini sukses hanya untuk JP. Belda untuk ke-3 kalìnya gagal dalam aksi apinya (sebelumnya waktu berkostum monster kepiting dan waktu alat kiriman dari Bali gak bisa dikirim). Fatalnya,, Belda dalam penampilan kali ini sama sekali tidak berhasil mengeluarkan api yg jadi ciri khasnya sebagai seorang fire dancer.
3. Rumingkang+bonita.
Kolaborasi yg tadinya agak mengkhawatirkan dan membuat juri kurang yakin. Bonita menyanyi lagu melayu Laksamana Raja di Laut yang populer dinyanyikan Iyeth Bustami,, padahal dia baru di IMB menyanyikan lagu dengan gaya cengkok dangdut ataupun Melayu. Juri tamu Piyu Padi mengaku tidak mampu menemukan kesalahan Bonita. Diluar dugaan ternyata rumingkang mampu mengimbangi dengan tarian melayu yg ga kalah keren. Kini Rumingkang membiarkan rambut personilnya terurai,, tidak lagi disanggul khas penari Jaipong seperti sebelumnya. Bahkan juri mengomentari Rumingkang tidak terlihat menari sebagai penari latar. Rumingkang tetap tampil sebagai performers utama bersama Bonita.
4. Klantink + Putri Ayu.
Menyanyikan lagunya Chrisye ciptaan Guruh Sukarno Putra, Kala Cinta Menggoda. Putri Ayu menyesuaikan diri untuk bisa berkolaborasi bersama Klantink, tidak terdengar terlalu banyak suara khas seriosa. Mungkin karena jenis lagunya juga yang upbeat sehingga sulit untuk sering-sering menunjukkan teknik seriosanya seorang Putri Ayu. Komentar Titi Sjuman Klantink dan Putri Ayu merupakan salah satu (lebih tepatnya 'salah dua') performers dalam ajang IMB yang penampilannya konsisten. Menurut Rianty nilai plus seorang Putri Ayu ada pada Eye Contact yang sangat tepat menyapa penonton, demikian juga yang pernah disampaikan juri tamu minggu lalu, Christian Bautista yang kagum akan eye contact Putri sebagai penyanyi baru.
5. Brandon+Funky Papua
Keduanya sama-sama 'berbahan dasar' penari tulen. Kolaborasi yang energik! Penampilan penutup peserta IMB putaran semifinal ini dibuka dengan gagahnya Brandon berseragam pegawai Trans tv, seolah membuka penampilan Fungky Papua. Diakhiri dengan ending tarian lagu dangdut berjudul "Cinta Satu Malam" yang katanya lagi ngetrend. Spontan semua penonton ketawa saat Brandon dengan wajah polosnya mengacungkan jari telunjuk bersama Fungky Papua sambil berjoged saat Cinta Satu Malam diputar sebagai lagu penutup kolaborasi mereka malam itu. Menurut Piyu gerakannya sangat luar biasa, nggak diduga sekali tarian saat lagu dangdut cinta satu malam keluar. Tapi Titi Sjuman bilang Brandon lebih keren di penampilan yang kemarin (03/7),, Brandon cuma menjawab dengan lucunya "nggak apa-apa,, saya harus tetap semangat". Hehe lucunya anak ini!
Jika minggu lalu seorang Putri Ayu kebagian duet bersama penyanyi asing asal Filipina kenamaan, Christian Bautista, maka sekarang giliran Bonita yang mendapat kebanggaan bernyanyi bersama Keith Martin! Si hitam yang populer dengan lagu Because of You. Penampilan spesial selanjutnya adalah Hudson yang berduet dengan idolanya sejak kecil, Ruth Sahanaya! Hudson agak terlihat grogi den gemetar ditengah lagu saat menatap mata mbak Uthe,, sempat blank dan berhenti menyanyi namun dengan cerdik mbak Uthe meng-cover groginya Hudson. Nggak lama kemudian Hudson pun kembali bisa menguasai diri. Mereka berduet dengan lagu hitsnya Katon Bagaskara berjudul Usah Kau Lara Sendiri.
Tibalah saatnya pengumuman 3 sms terendah. Peserta dengan sms terendah minggu lalu (27/7) selain Berto yang telah tersingkir, yaitu Belda dan Fay ternyata minggu ini lolos dari 3 sms terendah. JP Millenix, Bonita, dan Rumingkang akhirnya terpanggil sebagai 3 peserta dengan dukungan polling sms terendah. Menurut Titi 10 besar IMB semua progresnya bagus. Semua penampilanya selama berminggu-minggu terus dipantau naik turunnya oleh juri. Menurut Titi,, JP terus ada perkembangan pada teknik drumnya. Menurut Riyanti Bonita punya jiwa bintang, ada sedikit masalah dengan artikulasi namun hebatnya Bonita mampu mengimbangi Keith Martin saat berduet. Menurut Piyu kelebihan Rumingkang adalah karena mereka tim yang kompak, jika terus bersama akan makin solid. Rumingkang bisa terus maju dengan nuansa tradisional walaupun peserta lain di IMB adalah tarian modern. Rumingkang disarankan utk terus explore dan cari keunikan.
Menurut Juri, Indonesia sudah sangat terkesan dengan penampilan mereka, bahkan nggak ada yang ingin mereka keluar dari IMB. Tapi juri tetap harus memilih satu diantara mereka sebagai peserta dengan 3 polling sms terendah untuk keluar dan tersingkir dari persaingan IMB. Tapi siapapun yang keluar dan tidak menjadi bakat pilihan Indonesia Mencari Bakat tidak boleh patah semangat karena ini bukanlah akhir dari segalanya. Mereka semua sudah memberi inspirasi untuk generasi muda Indonesia dan menampilkan yg terbaik. Akhirnya setelah berkali-kali diselamatkan juri karena sudah sering masuk polling 3 sms terendah,, kali ini Bonita memang harus keluar. Juri tidak lagi menyelamatkannya. Mungkin karena pertimbangan sms terendah yang sudah cukup sering juga,, walaupun secara objektif saya nilai Bonita memang cukup mengalami peningkatan. Tapi jika dibandingkan dengan 2 peserta dengan sms terendah lainnya, JP Millenix dan Rumingkang memang paling pantas untuk terus tampil di ajang IMB. Hehe... kalo yg ini sih penilaian subjektif saya yang emang suka dengan mereka ;).
Bonita pun berkomentar bahwa dia yakin harus berbesar hati, karena Tuhan pasti punya rencana yg indah. Maka minggu depan (10 dan 11 Juli 2010) ke-9 peserta yang tersisa di ajang IMB ini akan memasuki babak baru: Putaran Final Indonesia Mencari Bakat!~
Selamat kembali berjuang dan menghibur Indonesia para peserta!
Info terkait:
Ketularan Demam IMB
Lihat review lengkap masing-masing peserta IMB
Semifinal IMB: Semua Lolos
"F" for Fay Nabila
Akhirnya Sasando Itu Pergi
Semifinal IMB 4 Juli: Bonita Out!
Koleksi Foto Peserta IMB
Koleksi Video penampilan peserta IMB
Download Soundtrack Endingnya IMB - I Gotta Feeleng (Black Eyed Peas)
IKUTI POLLING INDONESIA MENCARI BAKAT FAVORITMU:
Get your own Poll!
=fb=komen=
::Pencarian Cepat::
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Entri Populer
-
seribu kurang sedepa Kuhabiskan 9 tahun masa kecilku disini, sejak Sekolah Dasar Hingga lulus SMP. Sampai tiba waktuku yang mengharus...
-
Pernah ngalamin komputermu muncul pop-up window seperti diatas? Bertuliskan "Cannot locate the microsoft visual FoxPro support libr...
-
Kubuka google.com,, kutuliskan apa yang sangat kubutuhkan pagi itu,, "Mohon Tuhan untuk kali ini saja beri aku kekuatan" kata-kata...
-
Seminggu sudah bulan Ramadhan berjalan,, Banyak masyarakat Indonesia yang menghabiskan waktu menunggu adzan Magrib dan saat santap sahur den...
tetap jago in klanting se, apa lagi baru-baru ini dia melakukan taktik diIndonesia, yaitu AIR-Mata,
BalasHapussemua penonton pasti bakalan menaruh simpati yang besar ke dia =p
fay+boy entar ada lagi nggak ya?????
BalasHapusputri ayu, nyanyiin lagu tak ada yang abadi donk,pasti spektakuler..
fay boy kan kmrn cuma tampil dlm kolaborasi fay + hudson teman,, jadi kemungkinan fay+boy baru bakal muncul lagi kalo hudson duet sama fay lagi. kan ga enak kalo fay tampil bersama boy,, jadi fay bakatnya two face,, sama kaya hudson. hehe
BalasHapusyo,, dukung terus favoritmu di IMB!
@Norland,, haha,, ada2 aja kau teman. Emang kalo dulu-dulu di kontes yg udah2 air mata banyak menjadi alat menaikkan sms. tapi kayanya kalo klantink ga gitu kok,, klanting bener2 tampil unik dan perform bagus,, yg aneh tuh kalo ada yg perform biasa aja tapi lolos terus gara2 air mata,, hehe